Kemuliaan akhlak dan budi pekerti yang luhur
“Sesungguhnya aku diutus tidak lain menyempurnakan akhlak yang mulia.” (Diriwayatkan oleh Imam Ahmad dan Hakim)
“Mukmin yang paling sempurna keimanannya adalah yang paling baik akhlaknya”. (Diriwayatkan oleh Abu Daud dan Tirmidzi)
Seorang Muslim wajib untuk berperilaku dengan akhlak yang mulia, karena hal itu mencerminkan ajaran Islam yang dibawa oleh Nabi Muhammad Saw. Semua ajaran-ajaran generasi dahulu yang telah Allah Swt. syari'atkan bagi hamba-hamba-Nya, semuanya juga menganjurkan untuk berperilaku dengan akhlak yang utama. Oleh karena itu, para ulama mengatakan bahwa akhlaq yang mulia merupakan sebuah tuntunan yang telah disepakati bersama oleh semua syari'at.
Ada banyak cara untuk berperilaku dengan akhlak yang mulia, misalnya ketika bertemu dengan sesama hendaknya ia menampakkan wajah yang berseri-seri, hati yang lapang, dan jiwa yang tenang. E-book ini akan mengemukakan tentang kemuliaan akhlak dan budi pekerti yang luhur yang wajib dimiliki oleh setiap Muslim.
- Add new comment
- Downloads: 60 | download (845.15 KB)
- 28 reads