Krisis keuangan dunia dan sistem ekonomi Islam
Pertanyaan:
Ulama yang terhormat, Assalamu'alaikum. Tolong jelaskan kepada saya apa penyebab krisis keuangan yang sekarang sedang melanda dunia. Pertanyaan kedua saya adalah fitur-fitur apa saja yang paling penting dari sistem ekonomi Islam. Terima kasih.
Jawaban:
Wa `alaikum salam wa rahmatullahi wa barakatuh.
Dengan Nama Allah yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.
Segala puji hanya bagi Allah SWT dan shalawat serta salam bagi Nabi Muhammad SAW.
Saudaraku, terima kasih banyak atas pertanyaan yang ditujukan kepada kami. Allah memerintahkan umat Islam untuk bertanya kepada para ulama tentang ajaran Islam dan juga segala aspeknya.
Saat ini dunia menyaksikan ancaman krisis keuangan yang menekan pertumbuhan ekonomi di banyak negara terutama di negara-negara berkembang. Krisis ini juga dapat mengakibatkan peningkatan depresi dan inflasi serta goncangnya sistem Kapitalisme. Banyak dari pengamat dan ekonom sekarang ini mencari sistem keuangan Islam sebagai sebuah alternatif.
Ekonomi Islam menurut Ensklipodia Wikipedia adalah ekonomi yang berdasarkan syariat/hukum Islam. Ekonomi Islam dapat merujuk pada penerapan syariat Islam dalam kegiatan ekonomi baik dimana aturan Islam itu diberlakukan ataupun tidak; yang berarti bahwa ekonomi Islam dapat merujuk pada pembentukan suatu sistem ekonomi Islam atau cukup sederhananya yaitu dengan mengikuti hukum Islam dalam hal pengeluaran, menabung, berinvestasi, memberi dll dimana negara tersebut tidak memberlakukan hukum Islam.
Atas pertanyaan anda, Dr.Monzer Kahf, ekonom yang cukup terkenal dan sekaligus juga seorang penasihat menjelaskan:
Saudaraku, penyebab utama dari krisis keuangan dunia yang terjadi saat ini antara lain:
1. Peminjaman (kredit) yang berlebihan, melampaui batas dan tidak beralasan
2. Penjualan hutang dari satu bank ke bank yang lain yang mengakibatkan efek domino
3. Kontrak perdagangan palsu yang hanya diperuntukkan untuk kepentingan spekulasi saja
4. Terlalu banyak transaksi keuangan/penjualan dengan sentuhan dasar yang lemah jika dilihat dari sisi ekonomi
5. Terlalu banyak perdagangan mata uang yang tidak perlu
Atas pertanyaan anda yang kedua, kami akan jelaskan aturan-aturan penting yang berkaitan dengan kegiatan ekonomi dalam sistem yang Islami adalah:
1. Hak milik pribadi berbeda dengan hak milik publik, keduanya diakui dan hak milik pribadi sangat dihargai.
2. Kebebasan ekonomi, individu dapat melakukan apa yang ia inginkan dengan harta miliknya.
3. Adanya persyaratan membayar zakat untuk penyesuaian berkelanjutan dalam rangka membantu mereka yang miskin.
4. Larangan riba karena riba mengambil hak milik orang lain tanpa terciptanya pertumbuhan.
5. Larangan untuk segala hal yang dapat memperkaya diri sendiri tanpa menciptakan nilai tambah di dalam ekonomi (ini termasuk juga semua larangan kontrak-kontrak seperti Gharar, menjual barang yang tidak dimiliki dan lainnya)
6. Penerapan standar moral dalam barang dan jasa yang dihasilkan dan bagaimana menghasilkannya
Untuk informasi lebih jelasnya tentang sistem Ekonomi Islam saya menyarankan untuk membaca salah satu bagian dari buku saya yaitu Islamic Economics: Science of Illusion (dalam bahasa Arab) dan banyak lagi hasil tulisan penulis lainnya yang anda bisa temukan di internet.
Sumber: Islamonline.net
- roemasa's blog
- Add new comment
- 497 reads